Blog 87paz | About Us | Contact | Register | Sign In

Popular Posts

Selasa, 24 November 2015

Pesta Gol, PS TNI Lolos ke Delapan Besar

PS TNI mencetak kemenangan ketiga di turnamen Piala Jenderal Sudirman. Berjumpa Persela Lamongan, Selasa (24/11) malam, anak asuh Suharto AD menang telak 3-2. Dimas Drajad mencetak hattrick sekaligus membawa timnya melaju ke babak delapan besar. Sedangkan bagi Persela, kekalahan ketiga ini membuat mereka  tersingkir dari event Piala Jenderal Sudirman.

Kedua tim langsung saling serang sejak menit pertama. PS TNI mendapat dua kesempatan dari tendangan bebas. Tapi tak ada satupun yang berbuah gol. Kiper Dhika Bayangkara melakukan penyelamatan gemilang atas tendangan spekulasi Lucky Wahyu di menit ketujuh. PS TNI membalas melalui tendangan keras Dimas Drajad menit kedelapan. Tapi ia kurang beruntung karena bola digagalkan mistar gawang.

Menit ke-10, Manahati Lestusen ditunjuk sebagai eksekutor tendangan bebas. Tapi kiper Choirul Huda berhasil menepis bola. Gawang Persela kembali terancam lewat tendangan spekulasi Syaiful Ramadhan menit ke-12. Kali ini arah bola tak tepat sasaran. Hingga 15 menit awal babak pertama, PS TNI cenderung menguasai pertandingan. Mereka tampil menyerang dan memaksa Persela menunggu di wilayahnya sendiri.

PS TNI mendapat hadiah penalti setelah Yogi Novrian menjatuhkan Erwin Ramdani di kotak terlarang pada menit ke-17. Manahati Lestusen yang didapuk sebagai eksekutor sukses memperdaya kiper Choirul Huda. PS TNI menggandakan skor menjadi 2-0 lewat aksi Dimas Drajad pada menit ke-25. Setelah memperdaya Kristian Adelmund dan Edy Gunawan, striker asal Gresik ini sukses memperdaya Choirul Huda.

Bermula dari sepak pojok Zaenal Arifin menit ke-26, bola disambut Emile Mbamba. Sayang sundulannya hanya membentur tiang gawang. Selepas water break pertama, Persela coba mengejar ketertinggalan dengan bermain menyerang. Sementara PS TNI mulai mengendurkan serangan mereka. Melalui sebuah skema serangan balik, PS TNI menggandakan skor menjadi 3-0 di menit ke-43.

Adalah Dimas Drajad berhasil mencetak gol keduanya setelah memanfaatkan buruknya koordinasi lini belakang Persela. Tak berselang lama, Emile Mbamba membuat Persela memperkecil kedudukan menjadi 1-3 di menit ke 44. Menyambut sodoran Zaenal Arifin, sontekan Mbamba menerjang gawang Dhika Bayangkara. Skor 3-1 untuk keunggulan PS TNI bertahan hingga turun minum.

Emile Mbamba membuang kesempatan emas yang diperoleh di menit ke-47. Menerima crossing Dendy Sulistyawan, sondoran Mbamba justru melambung jauh dari sasaran. Dimas Drajad mencetak hattrick di menit ke-53. Bermula dari kesalahan kiper Huda dalam mengantisipasi tendangan bebas Legimin Raharjo, bola liar jatuh di kaki Dimas. Dengan santai dia mencocorkan bola ke gawang yang sudah melompong.

Persela kembali membuang kesempatan mencetak gol di menit ke-58. Adalah Zaenal Arifin yang tendangannya justru melambung mesti gawang sudah kosong. Dimas hampir mencetak quatrick di menit ke-65. Namun sayang tendangannya tipis di sisi kanan gawang Huda. Semenit berselang, kiper PS TNI, Dhika Bayangkara melakukan penyelamatan gemilang saat menggagalkan dua peluang Mbamba dan Dendy. Dhika Bayangkara lagi-lagi menyelamatkan gawang PS TNI dari sepakan Yogi Novrian di menit ke-68.

Kiper PS TNI ini untuk kesekian kalinya berhasil menyelamatkan gawangnya dari sundulan Mbamba menit ke-74. Pemain pengganti, M. Sholehudin menjebol gawang PS TNI di menit ke-81. Tapi gol dianulir karena ia dianggap dalam posisi offside. Persela mendapat hadiah penalti setelah Lestusen melanggar Sholehudin di kotak penalti menit ke-86. Emile Mbamba selaku algojo berhasil memperkecil skor menjadi 2-4.

Menjelang pertandingan usai, Persela belum mengendurkan serangan mereka ke pertahanan PS TNI. Tapi mereka selalu menemui kebuntuan untuk mencetak gol. Kiper Dhika Bayangkara juga menjadi salah satu faktor. Di masa injury time, Dhika mampu mementahkan peluang emas dari Mbamba. PS TNI akhirnya memenangkan laga ini dengan skor 4-2. Hasil ini mengantarkan mereka lolos ke delapan besar. Sedangkan Persela dipastikan tergusur di ajang ini.

Read More »
07.40 | 2 komentar

El Clasico, Media Catalan Bikin Kartun Ejek Madrid Benitez

Tensi panas tengah menyelimuti kubu ibu kota dan Catalan menjelang laga panas Real Madrid kontra sang rival abadi, Barcelona di Santiago Bernabeu tengah malam nanti, tak terkecuali di kalangan media.

Menyambut laga akbar ini, media yang berbasis di Catalan, Sport mencoba memanaskan persaingan dengan mempublikasikan sebuah kartun bernada mengejek tim El Real asuhan Rafael Benitez.

Kartun ini mencoba menggambarkan bagaimana entrenadror dari kedua tim mempersiapkan diri untuk El Clasico. J


uru taktik Barca, Luis Enrique digambarkan tengah mengasah artileri alias alat tempur.

Sementara pemandangan kontras terjadi di kubu Los Blancos di mana Benitez digambarkan tengah membangun tembok pertahanan melawan serangan musuh, meski sejatinya mereka bakal bertindak sebagai tuan rumah di laga ini.


Read More »
07.33 | 0 komentar

Jelang Lawan Persib Bandung, Pusamania Borneo FC Asah Serangan Balik Cepat

Pusamania Borneo FC terus bersiap jelang laga melawan Persib Bandung pada lanjutan grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jumat (27/11) nanti. Pelatih PBFC, Kas Hartadi, terus mengasah permainan skuat asuhannya.
Maklum, lawan yang akan dihadapi adalah tim yang memiliki sederet pemain berkualitas dan berstatus sebagai tim juara. Berbagai strategi pun disiapkan Kas untuk menghadapi tim Maung Bandung.
"Kami fokuskan pada pertahanan dan menyerang, kapan kami diserang harus bertahan kuat, saat kami dapat bola kami harus melakukan serangan balik cepat," beber Kas.   
Di sisi lain, mantan pelatih Sriwijaya FC itu mengungkapkan sudah mengantongi kelemahan maupun kekuatan skuat asuhan Djadjang Nurdjaman itu. Hanya saja, dia menegaskan tak ingin menganggap remeh Atep dan kawan-kawan.
"Persib adalah tim juara, tim juara ISL maupun tim juara Piala Presiden. Tapi kami sudah tahu permainan Persib, kami akan main normal saja. Tapi yang terpenting kami siap untuk melawan Persib dengan antisipasi bertahan dan menyerang," tuturnya.

Read More »
07.24 | 0 komentar

sport.detik

finance.detik

otomotif.detik

food.detik

Sindikasi welcomepage.okezone.com

Liga Inggris

Liga Spanyol